Skin Flaps and Graft In Eyelid Reconstruction

Khairiah Nevrianty, Hendriati Hendriati

Abstract


Rekonstruksi kelopak mata merupakan salah satu operasi mata yang paling menantang karena menuntut kemungkinan hasil fungsional dan kosmetik yang terbaik. Flap dan graft merupakan suatu teknik pada bedah plastik dan rekonstruksi dengan tujuan untuk mengisi dan memperbaiki defek pada suatu luka tertentu. Prosedur skin flap dan graft dengan teknik semisirkular flap merupakan salah satu prosedur untuk rekonstruksi dengan defek luas pada kelopak mata bawah. Dilaporkan seorang pasien perempuan, usia 55 tahun dikonsulkan dari subbagian Tumor dengan diagnosa karsinoma sel skuamosa kelopak bawah mata kanan, terdapat massa pada palpebra inferior dengan ukuran  40mmx 25mmx15mm dengan bola mata dalam batas normal. Identifikasi luas defek setelah wide excision adalah sekitar 45mm x 30mm yang melibatkan margo kelopak mata dan kantus. Semicircular flap-pedicle flap dengan graft mukosa mulut dilakukan pada pasien ini. Dengan teknik ini telah dapat merekonstruksi kelopak mata inferior sehingga secara kosmetik dapat diterima oleh pasien. Terdapat komplikasi yang ditemukan yaitu lagoftalmus sebesar 3 mm setelah 1 bulan post operasi. Kesimpulan dari laporan kasus ini adalah penggunaan skin flap dan graft pada rekontruksi kelopak mata dapat menjadi solusi bila defek terlalu besar untuk dilakukan penutupan atau tidak dapat dilakukan penutupan secara primer untuk mengembalikan anatomi dan fungsi kelopak mata.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.25077/jka.v8i3.1066

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Khairiah Nevrianty, Hendriati Hendriati

slot gacor

diamond murah

voucher game

slot 4d

toto slot 88

tokeslot88